Pendampingan Evaluasi Anugerah Parahita Ekapraya Tahun 2018

Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DP3AKBPM&D) Kabupaten Gunungkidul bekerjasama dengan Badan Pemberdayaan Perempuan dan Masyarakat (BPPM) Daerah Istimewa Yogyakarta di Ruang Rapat Bangun Desa DP3AKBPM&D Kabupaten Gunungkidul menyelenggarakan Pendampingan Evaluasi Anugerah Parahita Ekapraya (APE) tahun 2018 pada hari selasa, (10/07). Hadir dalam kegiatan tersebut Asisten 1 bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Drs.Sudodo,MM mewakili Bupati Gunungkidul, Sekretaris DP3AKBPM&D Kabupaten Gunungkidul, Kepala Bidang Pemberdayaan Perempuan BPPM DIY serta undangan dari BUMD, LSM dan OPD yang ada di Kabupaten Gunungkidul.

Dalam sambutan pembukaan Asisten I Setda Gunungkidul mengatakan bahwa Anugerah Parahita Ekapraya (APE)  adalah sebagai bentuk pengakuan atas komitmen dan peran para pimpinan Kementerian/Lembaga dan Pemerintah Daerah dalam upaya memwujudkan kesetaraan dan keadilan gender melelui Strategi Pengarusutamaan Gender (PUG), pesan Bupati Gunungkidul agar pada tahun 2018 ini Kabupaten Gunungkidul memperoleh APE tingkat Utama. Untuk itu semua Organisasi Perangkat Daerah, instansi dan LSM di Kabupaten diharapakan oleh Bupati untuk bekerjasama berupaya mencapai tujuan tersebut imbuh Drs.Sudodo MM.

Nelly Tristiana, S.Kep, Ners, Kepala Bidang Pengembangan Partisipasi Perempuan (PPP), Badan Pemberdayaan Perempuan dan Masyarakat (BPPM) Daerah Istimewa Yogyakarta menjelaskan tentang indikator evaluasi Anugerah Parahita Ekapraya (APE) tahun 2018 kepada Pemerintah Kabupaten/Kota di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta. Pertama disorot dalam pembangunan Pengarusutamaan Gender (PUG) ini adalah infrastruktur yg ramah gender dan anggaran untuk Organisasi Perangkat Daerah. Kalau untuk infrastruktur selain ruang laktasi ada juga ruang bermain anak dan ramah difabel. Dalam penilaian APE ini tidak ada pembobotan, namun menurut informasi yang diperoleh bagaimana pelaksanaan PUG ini didukung oleh 7 prasyarat yang dijadikan inidikator ini dan didukung oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) begitu penjelasannya.

Ditutup acara dengan diskusi peserta, bahwa semua akan mendukung sepenuhnya untuk Evaluasi  Anugerah Parahita Ekapraya. *(Tyan-PPPA)

Berita Terkait

Komentar via Facebook

Kembali ke atas

Pencarian




semua agenda

Agenda

semua download

Download

Statistik

238770

Pengunjung Hari ini : 396
Total pengunjung : 238770
Hits hari ini : 4436
Total Hits : 1410370
Pengunjung Online : 6

Jajak Pendapat

Bagaimanakah tampilan website Kominfo?
Sangat Puas
Puas
Cukup Puas
Kurang Puas

Lihat

Aplikasi PPID

https://biologi.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/toto-slot/ https://biologi.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/slot-thailand/ https://biologi.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/slot88/ https://matematika.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/sgacor/ https://matematika.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/sthai/ https://jerman.fkip.unpatti.ac.id/wp-content/uploads/stoto/